Panduan Lengkap Cara Membuat Account Twitter
| Label: Tutorial | |Akhir akhir ini selain Facebook, situs jejaring sosial Twitter semakin Booming di Indonesia. Bagi kawan yang mau tau cara mendaftar Twitter, silahkan ikuti Tutorial mendaftar twitter dibawah ini. Walaupun twitter sudah banyak di kenal oleh masyarakat, tetapi pada kenyataannya tidak sedikit orang yang memang sama sekali belum tau cara bikin twitter. Entah apa penyebabnya (mungkin karena bahasa Inggris kali ya.. :D ), yang pasti saya cuma ingin kasih tau kalo bikin twitter itu mudah dan gampang. Tidak sesulit dan serumit seperti yang di pikirkan.
Dalam membuat twitter, caranya tidak jauh beda dengan cara membuat Facebook. Hal pertama yang harus dilakukan adalah membuat email. Jadi kalo belum punya email, ga bakalan bisa bikin akun di twitter. Oleh karena itu, jika belum punya email silahkan buat terlebih dahulu. Caranya buat email di Gmail atau bikin email di Yahoo dulu. Silahkan pilih salah satu!.
Setelah punya email, saatnya mendaftar di twitter. Berikut cara - caranya :
- Buka situs twitter di http://twitter.com
- Setelah halaman situs twitter terbuka, klik “Sign Up”
- Kemudian akan muncul halaman baru untuk pengisian data. Silahkan isi form tersebut. Intruksinya sebagai berikut :
- Isikan nama lengkap anda pada bagian Full Name
- Isikan username anda, misalnya “karina_anggraeny″ dan username yang anda pilih nantinya akan selalu diminta ketika anda ingin login di twitter di kemudian hari.
- Isikan password anda dibagian kolom password.
- Isikan email anda pada bagian pengisian alamat email
- Jika sudah selesai, klik “Create my Account” Akan muncul sebuah form keamanan. Disini, masukan kata yang ada pada gambar di kolom “Type the words about”. Kemudian klik “Finish”
- Selanjutnya, pada halaman interest klik aja “Next Step: Friends” yang ada di bagian bawah halaman.
- Pada halaman ini pun sama. Langsung saja klik “Skip Import” yang ada di bagian bawah halaman.
- Selesai.
Selanjutnya, hal penting yang mesti dilakukan setelah membuat akun twitter yaitu mengkonfirmasikan alamat email yang didaftarkan. Silahkan cek inbox email anda. Lalu buka email dari twitter tersebut. Di dalamnya ada sebuah link konfirmasi twitter. Klik link tersebut!.
Setelah email di konfirmasikan, selanjutnya tinggal melakukan settingan akun twitter baru anda. Pada bagian ini, silahkan bereksplorasi karena saya tidak akan menuliskannya secara detail. Dan jangan lupa log out, setelah selesai menggunakan twitter.
Setelah email di konfirmasikan, selanjutnya tinggal melakukan settingan akun twitter baru anda. Pada bagian ini, silahkan bereksplorasi karena saya tidak akan menuliskannya secara detail. Dan jangan lupa log out, setelah selesai menggunakan twitter.
Semoga panduan ini dapat membantu dan selamat mencoba,..
Posting Komentar